Monday, September 25, 2017

Cara Setting / Konfigurasi Proxy di Ubuntu

Cara Setting / Konfigurasi Proxy di Ubuntu. Apabila anda berada pada jaringan yang memiliki proxy, secara default ubuntu tidak dapat melakukan koneksi untuk update, download dan lain-lain. Oleh karena itu untuk terkoneksi ke internet harus dilakukan terlebih dahulu setting / konfigurasi pada proxynya. Berikut Cara Setting / Konfigurasi Proxy di Ubuntu :

  1. Memeriksa terlebih dahulu apakah ubuntu sudah dilakukan setting proxy atau beum dengan command dibawah ini :
    echo $http_proxy
    Bila tidak menampilkan hasil berarti ubuntu tersebut belum terdapat setting / konfigurasi proxy.

  2. Langkah kedua yaitu melakukan setting / konfigurasi proxy di ubuntu dengan cara dibawah ini :
    sudo vi /etc/apt/apt.conf
    Setelah itu tambahkan command dibawah ini pada file apt.conf :
    Acquire::http::proxy "http://domain\username:password@proxy_ip_address:port_no/";
    Acquire::https::proxy "http://domain\username:password@proxy_ip_address:port_no/"
    Acquire::ftp::proxy "http://domain\username:password@proxy_ip_address:port_no/"
  3. Cek apakah konfigurasi proxy sudah berjalan ulangi langkah pertama.


EmoticonEmoticon